PAVING-isasi HALAMAN BELAKANG MA"HAD


Minggu2 ini terlihat kesibukan luar biasa di ma'had Nurul Haromain Pujon. Pertama karena acara Maulidirrosul sudah dekat, yg kedua adalah pemasangan paving untuk halaman belakang ma'had. Dalam sehari bisa 4 truk datang membawa paving yg didatangkan dari Kediri. Otomatis santri2 bertugas untuk menurunkan paving2 tersebut dr truk. Dengan beramai2, proses penurunan paving jadi tak terlalu terasa. Tapi, karena pavingnya banyak, hampir semua tangan santri mengalami lecet. Terasa perih pada waktu makan/kena kuah. Maka merekapun urunan beli kaos tangan sebagai perlindungan, supaya lecet ditangan tidak bertambah besar.
Untuk pembelian bahan paving saja diperkirakan menghabiskan dana kurang lebih 10 juta rupiah. Belum termasuk ongkos pemasangan paving yg dikerjakan oleh tukang.
Jadi, bersiaplah melihat dan merasakan nuansa baru di ma'had Nurul Haromain! Halaman belakang jadi rata dan lebih rapi insya Alloh...

Share on Google Plus

About Bapak e Muhammad

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment