RIHLAH KE JAWA TENGAH


(catatan perjalanan pada Selasa, 8 April 2010)
Berawal dari undangan Ust.H. Salamah salah satu alumni Pujon yang baru saja (sekitar setahun) pulang dari Mekkah untuk menghadiri acara tasykuran pernikahan adik beliau di Majenang Cilacap. Undangan ditujukan kepada warga Haromain, baik alumni maupun santri. Akan tetapi, dalam pelaksanaannya hanya beberapa santri saja yang bisa ikut. Dikarenakan kegiatan di ma'had masih aktif.
Perjalanan dimulai pada Selasa sore dengan tujuan langsung ke Jogja dan bermalam disana. Selama perjalanan sempat mampir sebentar ke rumah Ust. Syarifuddin. Sampai di Jogja langsung istirahat kemudian pagi ba'da Subuh melanjutkan perjalanan ke Karanganyar Kebumen. Agendanya adalah peletakan batu pertama gedung madrasah asuhan akhinal karim Abdul Hafidz. Dengan tempat yang terpencil ustadz Hafidz terus berdakwah dan sekarang sudah mendirikan gedung yang layak bagi siswa madrasahnya.
Perjalanan berlanjut, rombongan menuju Cilacap. Untuk memenuhi undangan dari Ustadz Salamah yang sedang menikahkan adik perempuannya, sekaligus peletakan batu pertama dan peresmian pesantren tahfidz Manalus Salamah. Di Cilacap rombongan bersilaturrahmi ke banyak tempat, diantaranya, Ust. Muhyiddin, Ust. Faizin, orang tua akhi Ittihad dan ust. Mustholih.

Foto bersama didepan rumah Ust. A. Syarifuddin

Peletakan batu pertama pembangunan gedung madrasah di Karanggayam Kebumen

Setelah diawali oleh Abi Ihya dilanjutkan dengan seluruh rombongan

Akhina Ust. Hafidz dengan Abi Ihya Ulumiddin

Selain di Kebumen, Abi juga meletakkan batu pertama di Majenang Cilacap

Peresmian ma'hadnya Ust. Salamah

Perjalanan naik truck menuju Kampung Laut Cilacap

Setelah naik truck sejauh 20 km, dilanjutkan dengan naik perahu selama 1/2 jam

Menuju masjid Abdullah As Sindy Kampung Laut Cilacap

Berdzikir bersama dan berdoa

Menimati hidangan seafood dari Ust. Muhyiddin

Silaturrahim ke KH. Thoifur Purworejo

Mengunjungi pesantrennya Ust.H. Baihaqi

Mampir juga ke KH. Sirojan Jogja

Tidak lupa beli oleh-oleh buat anak istri setelah ditinggal selama 4 hari
Share on Google Plus

About Bapak e Muhammad

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment