Meraih Keledzatan Iman

Keledzatan Iman

dalam hadist disebutkan sangat dalam sekali. Menunnjukkan bahwasanya kalau sudah berbicara masalah iman maka kita harus kembali kepada مقام اﻻيمان, مقام اﻻسﻻم, مقام اﻻستسﻻم. saat kita sudah sampai ke tingkat  رضي  بالله ربا وبالإسلام دينا وبمحمد نبيا  maka inilah sebuah keledzatan Iman yang membutuhkan konsekwensi yang cukup dalam.

Memahami sebuah keimanan itu adalah :
1. Pasrah kepada Alloh
2. Kalimat Toyyib

اليه يصعد الكلم الطيب saat kita melafalkan kalimat toyyib maka akan menghasilkan ketenangan hati dan arahnya adalah menuju hati ketika sudah aktif, maka kita akan mendapatkan nilai Iman. Satu contoh dalam kehidupan sehari-hari : persaingan ketat antar penjual sama penjual, ketika mereka bersaing ketat sportif, maka tidak akan ada kata-kata pergi ke DUKUN demi mendapatkan penglaris dagangan. Mereka semua akan bertawakkal (pasrah) kepada Alloh.

Sifat Nifaq. sifat ini harus kita pahami untuk mengantisipasi keadaan kaum muslimin tentang masalah keimanannya. Alloh berfirman :

يُنَادُونَهُمْ أَلَمْ نَكُن مَّعَكُمْ ۖ قَالُوا بَلَىٰ وَلَٰكِنَّكُمْ فَتَنتُمْ أَنفُسَكُمْ وَتَرَبَّصْتُمْ وَارْتَبْتُمْ وَغَرَّتْكُمُ الْأَمَانِيُّ حَتَّىٰ جَاءَ أَمْرُ اللَّهِ وَغَرَّكُم بِاللَّهِ الْغَرُورُ 

Orang-orang munafik itu memanggil mereka (orang-orang mukmin) seraya berkata: "Bukankah kami dahulu bersama-sama dengan kamu?" Mereka menjawab: "Benar, tetapi kamu mencelakakan dirimu sendiri dan menunggu (kehancuran kami) dan kamu ragu-ragu serta ditipu oleh angan-angan kosong sehingga datanglah ketetapan Allah; dan kamu telah ditipu terhadap Allah oleh (syaitan) yang amat penipu"
Kelezatan Iman
Tanda-Tanda orang-orang yang munafiq :

  1. Kalian  mencelakanan diri kalian dengan sifat kemunafikan (Nifak secara Aqidah)
  2. Mengaku Muslim tetapi menunggu kehancuran Kaum muslimin
  3. Kaum Muslimin yang masih ragu terhadap memahami islam. Seperti contoh seorang muslim yang ragu dengan Al-Qur’an sehingga dia mengkritisi Al-Qur’an.
  4. Muncullah orang-orang yang merasa paling benar dalam dirinya

Kaum Muslimin yang terkena penyakit غرور (Tertipu dengan dirinya karena merasa yang paling baik) ketika seseorang terkena penyakit ini, maka ia akan meremehkan orang lain, sampai-sampai ketingkat mengkafirkan dan menyesatkan kelompok lain, mereka beranggapan bahwa kelompok merekalah yang akan masuk surga dan kelompok yang lain tidak akan masuk surga.

Baca Artikel Lainnya : Mengetahui Tapi Memusuhi

contoh kecil sebuah kemunafikan yang ada di lingkungan sekitar masyarakat :

  1. Paham-paham yang tidak bersependapat dengan islam seperti paham liberal , paham ini merupakan sebuah kemunafikan. Mereka mementahkan semua ajaran kaum muslimin dan beranggapan bahwa islam tidak mengajarkan hal semacam itu. Pemikiran-pemikiran sebuah khilafah Islam yang mereka anggap sebagai perombakan-perombakan sebuah negara. Dengan semua pendapat mereka ini, akhirnya orang-orang islam mengikuti mereka.
  2. Munculnya Dai-Dai yang meresahkan masyarakat, mereka mengeklaim bahwa kebenaran itu berada ditangan mereka sehingga menimbulkan keresahan pada Masyarakat.
Inilah merupakan pengaruh-pengaruh yang sangat membahayakan bagi masyarakat, dan inilah tanda-tanda orang-orang yang mempunyai sifat kemunafikan.


=والله يتولي الجميع برعايته=


Share on Google Plus

About tdmenha pujon

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment